Aku tau
dunia ini indah
Aku tau malam
ini sangat singkat
Aku tau
bagaimana caranya membunuh kebosanan
Aku tau
bagaimana caranya untuk tetap hidup
Karena walaupun
aku tidak cantik
Karena walaupun
aku tidak menarik
Karena walaupun
aku tidak menjadi idola
Karena walaupun
aku memang begini adanya
Aku masih
bisa tertawa
Aku masih
bisa bersenda gurau
Aku masih
bisa bernyanyi dalam keramaian
Aku masih
bisa hidup tanpa dukungan
Kamu mungkin
tidak tahu
Kamu mungkin
sulit mengerti
Kamu mungkin
hanya menerka
Kamu mungkin
bisa meramal
Tapi aku
takkan bisa digoyahkan
Tapi aku
memang sudah sepaket kayak gini
Tapi aku
memang standar
Tapi aku
memang tukang ngeles
Biarkan hidup
ini berjalan
Biarkan hidup
ini bercerita
Biarkan hidup
ini dipenuhi mimpi
Biarkan semua
memenuhi takdirnya
Karena aku
beruntung masih bisa tertawa malam ini,
Walaupun ditengah
keramaian dan sesampai di kediaman langsung sepi sendiri,
Aku masih
bisa menikmati kebahagiaan ini
Kebahagiaan bersama
kawan
Yang tak
akan bisa dibayar oleh materi apapun
Yang tak
akan pernah bisa terulang momennya
Dan aku
berharap masa tua nanti kita masih bisa mengingat apa yang kita lakukan malam ini
Semoga saja
harapan itu terkabul
Terima kasih
kawan-kawan
Kalian telah
menorehkan warna dalam malam gelapku
***
TAMAT
Itu hanyalah
segenggam sajak tak berprosa yang dilontarkan oleh seorang mahasiswi
terselubung. Karena saking capeknya ketawa sama ngobrol malem ini, jadi susah
mau menuangkan kata-kata ke dalam layar kaca laptop. Terima kasih anak-anak urban (Aldhi, Lila, Wendo, Mas Agung, Dio) yang udah mau nampung perawan atu yang kaga jelas juntrungannya ini :3 FOREVER YOUNG I WANT TO BE FOREVER YOUNG !
Surakarta, 2013
No comments:
Post a Comment
orang ngebacot