Tuesday, May 20, 2014

Kenapa Dana Pensiun Harus Dipikirin Sekarang?

Judul diatas harus dilanjutin sama jawaban yang kayak gini : Ya kalo bukan sekarang, kapan lagi ? Hal ini adalah yang harus diterapkan buat memikirkan masa depan, terutama masa depan kita dengan asumsi kita harus udah punya tabungan/investasi yang disiapin mulai dari sekarang. Maka dari itu, dana pensiun harus dipikirkan sedini mungkin walaupun kita belum punya penghasilan bulanan seperti pekerja/wirausahawan. Bagaimana caranya menghimpun dana pensun sejak dini ?

Begini, jika kamu masih berstatus sebagai pelajar atau mahasiswa. Pasti kan belum ada penghasilan tetap selain uang jajan/uang saku yang diberikan perhari atau perbulan. Dari pemasukan yang mungkin gak seberapa ini, kalian mungkin bisa menyisihkan sedikit dari beberapa rupiah uang jajanmu itu untuk ditabung. Klo untuk kasarannya, sisihkan 30persen dari total 100persen pemasukan yang diberikan orangtua kepada kamu.

Jadi misalnya kamu diberikan uang saku sebesar 1juta perbulan, maka sisihkan minimal 300ribu rupiah untuk investasi di masa depan. Dari 300ribu yang kamu sisihkan, kamu bisa membaginya lagi ke dalam pos-pos yang lebih spesifik seperti dana pensiun, dana darurat, dan dana asuransi kesehatan. Mungkin terdengar sulit ya untuk diterapkan oleh kalangan muda seperti kita, tapi klo belum dicoba apa salahnya ? yang penting jangan sampai pengeluaran lebih besar daripada pemasukan. Itu bunuh diri namanya :D

Mengingat dana pensiun ini sangat penting bagi kelangsungan kita di hari tua nanti, maka sewajarnya kita harus menyiapkan pos pensiun ini dengan sangat detail. Jika nanti beberapa tahun kemudian kamu menjadi pegawai BUMN atau PNS, mungkin dana pensiunmu sudah disiapkan oleh perusahaan, jadi kamu gausah pusing-pusing mikirin dan menyisihkan dana untuk pensiun. Tapi klo kamu malah menjadi karyawan biasa atau wirausaha muda gimana? Posting dana menjadi sangat penting karena kekuatanmu ada ditanganmu sendiri. Bukan di tangan perusahaan atau jaminan kesehatan lainnya. Mungkin kamu bisa menjadi member di sebuah asuransi, tapi gak semua asuransi menjamin masa depan kan ?

Jika diusia 30an kamu udah settle dan memiliki penghasilan tetap, maka pos pensiun ini harus tetap selalu ada. Dan kamu sudah harus bisa mengatur keuangan apabila sudah berkeluarga. Rumit ya ? Memang rumit, tapi sebagai perempuan yang juga merangkap sebagai wanita karir, sudah seharusnya kita memikirkan masa depan kita dan anak-anak kita kelak. Ga mau kan, klo nanti anak kita sudah besar dan harus masuk sekolah, kita ga punya biaya sama sekali ? makanya, untuk urusan dana pendidikan anak juga harus dipikirkan setelah kita menikah. Jika dana pensiun harus dipikirkan semenjak kita memiliki penghasilan, maka dana pendidikan sudah harus didiskusikan bersama pasangan agar terjalin keselarasan dan kesejahteraan bersama.

Jadi, bagi kita yang masih muda dan produktif, coba yuk mikirin masa depan dari sekarang. Ga ada salahnya loh nabung buat dana pensiun di masa depan. Kurangin dulu belanja-belanjanya, udah bukan waktu kita lagi bersenang-senang yang ga ada manfaatnya. Klo buat investasi sih ya gapapa, asal selalu inget klo pemasukan harus lebih besar daripada pengeluaran. Terapkan juga prinsip hidup hemat agar kita merasa cukup dan tidak merasa kekurangan. Klo masih kurang juga gimana? ya kamu harus usaha ekstra agar dapet pemasukan lain dari kegiatan lain. Menabung di bank yang sudah terpercaya sejak jaman dulu, BNI salah satunya. Kamu bisa buka rekening di tabungan SIMPONI yang pastinya bakalan dapet banyak keuntungan. So, tunggu apalagi ? yuk persiapkan dana pensiun sejak dini :D

Untuk info lebih lanjut, klik kesini yuk --> BNI Simponi

3 comments:

orang ngebacot